0

Pengertian Darah dan Pembagiannya

Posted by Unknown on 1/09/2013 06:21:00 PM
A.Pengertian Darah Secara Umum

    Darah adalah cairan yang terdapat pada semua makhluk hidup(kecuali tumbuhan) tingkattinggi yang berfungsi mengirimkan zat-zat dan oksigen yang dibutuhkan oleh jaringan tubuh,mengangkut bahan-bahan kimia hasil metabolisme, dan juga sebagai pertahanan tubuh terhadapvirus atau bakteri. Darah manusia sekilas tampak sederhana, cairan biasa berwarna merah.Seolah tak ada yang istimewa dari darah, dan seseorang mungkin berpikir bawah darah terbuatdari cairan biasa yang diberi pewarna merah. Namun fakta bahwa manusia akan sakit, bahkanmati, ketika kekurangan darah atau menderita kelainan darah menunjukkan bahwa darah bukanlah cairan biasa. Keseluruhan darah manusia yang berwarna merah terdiri atas bagian cair dan bagian padat yang terlarut atau tercampur dengan bagian cair tersebut.
Bagian yang padat initerdiri atas sel-sel darah merah, sel-sel darah putih, dan platelet. Hemoglobin yang terdapat padasel-sel darah merah yang melimpah inilah yang memberikan warna merah pada darah. Bagianyang cair merupakan larutan yang terdiri atas air, asam amino, protein, karbohidrat, lemak,vitamin, hormon, elektrolit, dan sisa-sisa metabolisme sel. Seluruh campuran yang ada padadarah ini harus ada dalam keadaan seimbang, dalam jumlah yang sesuai keperluan tubuh, danseluruh bagiannya harus berfungsi secara sempurna, termasuk sistem pembekuan darah. Inisemua telah diciptakan secara sempurna oleh Allah agar manusia dapat hidup dengan baik.

B.Pembekuan Darah

Setiap orang mengetahui bahwa pendarahan pada akhirnya akan berhenti ketika terjadiluka atau terdapat luka lama yang mengeluarkan darah kembali. Saat pendarahan berlangsung,gumpalan darah beku akan segera terbentuk dan mengeras, dan luka pun pulih seketika.Peristiwa ini terjadi akibat bekerjanya sebuah sistem yang sangat rumit. Hilangnya satu bagiansaja yang membentuk sistem ini, atau kerusakan sekecil apa pun padanya, akan menjadikankeseluruhan proses tidak berfungsi.Darah harus membeku pada waktu dan tempat yang tepat, dan ketika keadaannya telah pulih seperti sediakala, darah beku tersebut harus lenyap. Sistem ini bekerja tanpa kesalahansedikit pun hingga bagian-bagiannya yang terkecil.Jika terjadi pendarahan, pembekuan darah harus segera terjadi demi mencegah kematian.Di samping itu, darah beku tersebut harus menutupi keseluruhan luka, dan yang lebih pentinglagi, harus terbentuk tepat hanya pada lapisan paling atas yang menutupi luka. Jika pembekuandarah tidak terjadi pada saat dan tempat yang tepat, maka keseluruhan darah pada makhluk tersebut akan membeku dan berakibat pada kematian.

C.Peran Pembekuan
    DarahSelain mengatasi luka yang dapat terlihat, pembekuan darah juga sangat diperlukan untuk memulihkan kerusakan pada pembuluh darah kapiler dalam tubuh kita yang terjadi setiap saat.Meski tidak terlihat, terdapat pendarahan kecil di dalam tubuh secara terus-menerus. Ketika membenturkan lengan pada pintu atau duduk hingga kepayahan, ratusan pembuluh darah kapiler pecah. Pendarahan yang kemudian terjadi segera diatasi oleh sistem pembekuan darah, dan pembuluh kapiler dibentuk kembali seperti sedia kala. Jika benturan lebih keras terjadi, makaakan terjadi pendarahan yang lebih parah dalam tubuh dan menimbulkan luka memar yang umumnya disebut turning purple´ atau berubah menjadi ungu. Seseorang yang sistem

Bagian-bagian darah
Sel-sel darah (bagian yg padat)
  • Eritrosit (sel darah merah)
  • Leukosit (sel darah putih)
  • Trombosit (keping darah)
sel-darah
sel-darah
Plasma Darah (bagian yg cair)
  • Serum
  • Fibrinogen
Fungsi Darah
Darah mempunyai fungsi sebagai berikut :
1. Mengedarkan sari makanan ke seluruh tubuh yang dilakukan oleh plasma darah
2. Mengangkut sisa oksidasi dari sel tubuh untuk dikeluarkan dari tubuh yang dilakukan oleh plasma darah, karbon dioksida dikeluarkan melalui paru-paru, urea dikeluarkan melalui ginjal
3. Mengedarkan hormon yang dikeluarkan oleh kelenjar buntu (endokrin) yang dilakukan oleh plasma darah.
4. Mengangkut oksigen ke seluruh tubuh yang dilakukan oleh sel-sel darah merah
5. Membunuh kuman yang masuk ke dalam tubuh yang dilakukan oleh sel darah putih
6. Menutup luka yang dilakuakn oleh keping-keping darah
7. Menjaga kestabilan suhu tubuh.


|

0 Comments

Post a Comment

Komentar disini !!!

Copyright © 2009 Noterzz Blog All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.